Tutorial Lengkap! Cara Root Ponsel Samsung Galaxy J5
Sebelum Anda memutuskan untuk melakukan Root pada ponsel Android (Samsung), alangkah baiknya Anda baca dulu artikel Saya sebelumnya tentang Root Android! Pengertian, Kelebihan dan Kekurangannya.
Pada kesempatan ini, Saya akan menguraikan terlebih dahulu mengenai cara Root ponsel Samsung Android khususnya untuk keluarga J5.
Tutorial ini dilakukan melalui PC/Laptop/NoteBook Windows, sebagai persiapan awal Anda harus mendownload file CF-Auto-Root terlebih dahulu sesuai jenis ponsel Samsung J5 Anda di bawah ini:
Jenis Ponsel | Build Id | File |
---|---|---|
SAMSUNG SM-J5008 | LMY47O.J5008ZMU1AOH2 | Download |
SAMSUNG SM-J500F | MMB29M.J500FXXU1BQH1 | Download |
SAMSUNG SM-J500FN | MMB29M.J500FNXXU1BQF1 | Download |
SAMSUNG SM-J500G | MMB29M.J500GXXU1BQB1 | Download |
SAMSUNG SM-J500H | MMB29M.J500HXXU2BQC4 | Download |
SAMSUNG SM-J500M | MMB29M.J500MUBU1BQF1 | Download |
SAMSUNG SM-J500N0 | LMY48B.J500N0KOU1AOK2 | Download |
SAMSUNG SM-J500Y | MMB29M.J500YXXU1BQB1 | Download |
SAMSUNG SM-J5108 | MMB29M.J5108ZHS1BQG3 | Download |
SAMSUNG SM-J510F | MMB29M.J510FXXU2AQG4 | Download |
SAMSUNG SM-J510FN | MMB29M.J510FNXXU2AQG3 | Download |
SAMSUNG SM-J510GN | MMB29M.J510GNDXU2AQD2 | Download |
SAMSUNG SM-J510H | MMB29M.J510HXXU2AQG2 | Download |
SAMSUNG SM-J510K | MMB29M.J510KKKU1AQF1 | Download |
SAMSUNG SM-J510L | MMB29M.J510LKLU1AQB1 | Download |
SAMSUNG SM-J510FN | MMB29M.J510MNUBU2AQG6 | Download |
SAMSUNG SM-J510S | MMB29M.J510SKSU1AQF1 | Download |
SAMSUNG SM-J510UN | MMB29M.J510UNZTU1AQG1 | Download |
SAMSUNG SM-J530F | NRD90M.J530FXXU1AQF5 | Download |
SAMSUNG SM-J530Y | NRD90M.J530YDXU1AQF4 | Download |
Perhatian!
1. Semua file di atas, bisa langsung di download melalui ponsel Android.
2. Jika ponsel Android Anda memiliki aplikasi Winzip/Unzip dan sejenisnya, bisa langsung diekstrak filenya.
3. File yang diekstrak akan menghasilkan sebuah folder, didalamnya terdapat file yang akan digunakan untuk melakukan rooting, diantaranya:
- Odin3-v3.10.6.exe
- File .tar.md5
LANGKAH - LANGKAH ROOTING
Langkah 1
- Sambungkan ponsel Android ke PC / Laptop / NoteBook menggunakan kabel USB.
- Setelah ponsel Android terbaca oleh PC / Laptop / NoteBook, pindahkan "Folder Root hasil Ekstrak" pada drive Ponsel Android ke drive C:/ pada PC / Laptop / NoteBook.
Langkah 2
- Setelah folder CF Auto Root dipindahkan ke PC, silahkan cabut dulu sambungan ponsel Android dari PC.
- Buka folder CF Auto Root,
- Pilih/buka file Odin3-v3.10.6.exe dengan cara klik 2 kali.
- Jika muncul notifikasi Administrator pada PC, klik OK saja dan akan terbuka tampilan Odin.
Langkah 3
- Matikan ponsel untuk masuk ke mode download, caranya tekan dan tahan Tombol Volume Bawah + Tombol Home + Tombol Power, secara bersamaan.
- Setelah menekan 3 tombol tersebut, maka tampilannya akan seperti ini,
- Selanjutnya, sambungkan kembali ponsel Android ke PC menggunakan kabel USB,
- Lalu tekan tombol Volume Atas (Continue) untuk melanjutkan, maka tampilan ponsel Android akan seperti ini,
Langkah 4
- Setelah menekan tombol Volume Atas (Continue), ponsel Android akan terbaca oleh Odin dengan adanya tulisan ID:COM di sudut kiri atas Odin.
- Di sisi kanan Odin ada beberapa kolom, pilih/klik "AP" untuk memasukkan file root .tar.md5.
- Cari file root .tar.md5 tersebut di drive C:/ PC yang letaknya di dalam folder CF Auto Root.
- Setelah file root dimasukkan, klik tombol Start.
Langkah 5
- Tunggu hingga proses selesai.
8 - Setelah proses selesai, makan akan ditandai dengan tulisan PASS dengan latar warna hijau.
Ponsel 'pun akan restart secara otomatis dan untuk melihat atau memastikan apakah ponsel telah di Root, maka akan tertera aplikasi SuperSU di ponsel Android.
Demikianlah penjelasan mengenai tutorial Cara root Samsung galaxy seri J5 dengan Mudah melalui PC / Laptop / NoteBook. Semoga bermanfaat.
Original foto by Samsung Odin Download on http://samsungodindownload.org/flash-samsungodin-update/
0 Response to "Tutorial Lengkap! Cara Root Ponsel Samsung Galaxy J5"
Post a Comment
Berkomentarlah dengan baik dan sesuai topik yang dibahas!!